Program TMMD ke 122 Kodim 0809/Kediri Atasi Kesulitan Air Bersih

    Program TMMD ke 122 Kodim 0809/Kediri Atasi Kesulitan Air Bersih

    KEDIRI – Demi Memenuhi Kebutuhan air bersih warga antri untuk mengambil air di lokasi tandon air yang sudah dibuat oleh Satgas TMMD Ke-122 Kodim 0809/Kediri di Desa Pagung Kecamatan Semen Kabupaten Kediri.

    Satu perangkat sumur bor beserta tandon telah selesai terpasang, sementara satu perangkat laginya kini proses pengeboran. Keterangan ini disampaikan Kepala Desa Pagung, Supriyadi. Sabtu (19/10/2024).

    Atas nama warga desa, dirinya menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas bantuan yang diberikan melalui program ini. Menurutnya, sumur bor melalui program TMMD Ke-122 Kodim 0809/Kediri akan sangat membantu mengatasi masalah kekeringan yang sering melanda, terutama di musim kemarau.

    “Kami sangat berterima kasih atas adanya sumur bor untuk kebutuhan air bersih, Ini akan sangat membantu warga kami, yang sering kesulitan air saat musim kemarau tiba. Dengan adanya program TMMD Ke-122 Kodim 0809/Kediri ini, harapan kami, Desa Pagung bisa menjadi lebih mandiri dan masyarakatnya semakin sejahtera, " ungkapnya,  

    Tidak hanya pemerintah desa yang menyambut baik program ini, warga Desa Pagung juga merasakan manfaat dari adanya sumur air bersih siap minum, salah satu warga yang kesehariannya merasa terbantu dengan fasilitas air bersih ini adalah bapak Supingi. 

    “Saya sangat senang dengan adanya sumber air siap minum ini. Masyarakat juga menyambutnya dengan gembira, karena air ini gratis dan bisa diambil kapan saja, terutama saat ada kegiatan gotong royong. Airnya bagus dan semoga selalu ada untuk digunakan oleh warga, ” ucapnya.

    kediri kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 082/CPYJ Sambut Kedatangan Tim Wasev...

    Artikel Berikutnya

    Pjs Bupati Kediri Heru Wahono Kunjungi Korban...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
    Spektakuler! Kedai Kopi Raluna Ajak Pengunjung Ikuti Kajian Sirah Nabawiyah

    Ikuti Kami